Nelayan Pangandaran Yang Hilang Akibat Laka Laut Ditemukan TIM SAR

    Nelayan Pangandaran Yang Hilang  Akibat Laka Laut Ditemukan TIM SAR

    PANGANDARAN - Kapal nelayan Pangandaran terbalik akibat gelombang tinggi di Perairan Batu Bodas atau Cipoek. Tepatnya di samping tebing Cagar Alam Pangandaran, Selasa (1/06/2021) sekitar jam 19.30 WIB.

    Tim SAR gabungan berhasil menemukan ketiga nelayan yang hilang tenggelam di Perairan  Cipoek  pantai Cagar Alam Pangandaran Kamis, (3/6/2021).

    Kasat Pol Air Polres Ciamis AKP Sugianto melaporkan, dalam pencarian ini dibagi menjadi 3 tim. Yakni tim penyisiran di perairan, penyelam dan tim penyisiran di darat atau pesisir.

    Penyisiran di perairan menggunakan sarana perahu nelayan yang dibagi menjadi 2 tim agar berangkat secara bergantian. Dan dilakukan penyelaman di sekitar TKP.

    “Ketiga nelayan itu ditemukan sudah meninggal dunia. Hari ini kami menemukan jasad Asep dan Agun. Kalau jasad Ade Rapi ditemukan tadi malam jam 20.45 WIB, ” kata Sugianto.

    Petugas yang terlibat dalam pencarian nelayan tersebut adalah Sat Polair Polres Ciamis, TNI AL Pangandaran. Basarnas Pos Cijulang, SAR Baracuda, Balawista Pangandaran, gabungan masyarakat nelayan.

    “Semua korban dievakuasi kemudian dibawa ke RSUD Pandega Lalu diserahkan ke pihak keluarga dan dimakamkan, ” Pungkasnya .(***/NANG SURYA)

    WISATA NELAYAN PANGANDARAN BANDUNG JAWA BARAT
    Nanang Suryana Saputra

    Nanang Suryana Saputra

    Artikel Sebelumnya

    Ridwan Kamil: Bangkitkan UMKM Jabar Gandeng...

    Artikel Berikutnya

    Amin

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kepala Bakamla RI Pimpin Makan Siang Bergizi Terhadap 2.500 siswa/i sekolah di seluruh Indonesia
    Satgas MTF XXVIII/ UNIFIL Raih Penghargaan LAF Medal Di Penghujung Masa Baktinya
    Prabowo Subianto Hadir untuk Indonesia Sebagai Anti Klimaks dari Jokowi
    Kodim 1710/Mimika Bersama Satuan TNI Garnisun Timika Gelar Upacara Ziarah Rombongan Dalam Rangka Peringati Hari Juang TNI AD Ke-79 TA 2024
    Siswa SDN 1 Sukahurip Pangandaran Ceria Terima Paket Makanan Bergiz dari Polsek Pangandaran  

    Ikuti Kami